Jumat, 06 Januari 2012

TENTANG SAI MITRA GRAFIKA


Berpengalaman sejak tahun 1993, UD. TAKSU RATU SAI  bergerak dalam jasa Percetakan Sablon & Offset yang lebih dikenal dengan sebutan SAI MITRA GRAFIKA atau SAI PRINTING. Kami memfokuskan diri untuk memberikan pelayanan kepada Perusahaan lokal yang berada dalam jangkauan disekitar wilayah Bali.
Seiring dengan pesatnya perkembangan dunia informasi dan teknologi, pada Tahun 1999 SAI PRINTING berkembang ketahap pemasaran produk secara Online melalui Website dengan cara Internet Marketing.
Oleh karena sedikitnya daya saing pada pengusaha lokal dan disertai meningkatnya permintaan di tahun 2005 SAI PRINTING memperluas jaringan dengan membuka 2 (dua) buah Cabang, yakni Mataram & Singaraja.
Dengan dukungan prasarana Mesin Cetak Offset GTO & HAMMADA Folio dan oleh para tenaga muda berbakat dalam setiap bidangnya, serta berkat sarana dan prasarana dari kemajauan IT yang memadai, SAI PRINTING terus berupaya mengadakan perluasan  dalam pemasaran produk serta jasa pelayanan yang lebih baik bagi setiap konsumen..
Kami menyediakan semua format untuk pencetakan konvensional, Mesin Cetak Offset Separasi, dan reproduksi warna yang memadai untuk mendapatkan kualitas yang lebih baik dan sempurna serta didukung oleh tenaga-tenaga yang handal dibidangnya.
Harga yang kompetitif  merupakan suatu hal yang terpenting bagi kami untuk setiap pelanggan. Tentunya dengan terus memperhatikan dan meningkatkan kualitas setiap produk guna dapat memenuhi segala keperluan kantor yang berkaitan dengan Materi Promosi/Advertising, Percetakan dan Sablon.
Motto : Harga Murah Hasil Prima

MEMAHAMI JENIS DAN SIFAT MEDIA KERTAS CETAK


Pada dunia Percetakan jenis dan type kertas sangatlah banyak dan hampir dari setiap jenisnnya sangat sulit untuk dibedakan, apalagi bagi  mereka (Klien) yang mintanya terima sudah serba beres.
pada artikel ini kita akan membedakan sebagian jenis dari istilah kertas dalam dunia percetakan (Printing)yang sering digunakan.
  1. Uncoated Paper, Kerta yang termasuk uncoated diantaranya : Kertas HVS, HVO, Kertas koran, dll.
    Uncoated mempunyai sifat dengan daya penyerapan yang besar, akan terlihat pada permukaan yang sedikit kasar, mudah terkelupas atau terjadi picking (tercabut), PH rendah sehingga lambat kering, dan karena permukaannya bergelombang (tidak rata) maka hasil cetak tidak menimbulkan gloss.
  2. Coated paper, Jenis kertas yang termasuk coated antara lain : Art paper, coated paper,mat coated, cast coated, art karton, coated karton. Sifat-sifat dari Coated Paper ini berbanding terbalik dengan Uncoated paper. Penggunaan bahan Coated paper ini biasa dipakai pada cekan untuk jenis Brosur, Flyer dsb. Jenis bahan ini paling sering di kombinasikan dengan finishing cetak “Ultra Vernish (UV) / Super Glossy”.
  3. Non Absorption Paper, yang termasuk non absorbtion antara lain : Vynil stiker, Yupo, Typex, Gold Foil, Alumunium Foil, art synthetic paper, dll.
    Karena jenis ini tidak mempunyai daya serap, maka pengeringan terjadi secara oksidasi penuh. Biasanya timbul masalah set off atau lambat kering. Sehingga perlu penanganan khusus seperti :
    - tidak menumpuk hasil cetakan terlalu tinggi
    - PH air pembasah tidak terlalu asam (karena akan menghambat oksidasi)
    - memakai air pembasah seminim mungkin
    Hati-hati karena tinta mempunyai pengeringan lebih cepat dari pada tinta biasa, tidak sampai lapisan tinta mengering
Jenis kertas yang dipasarkan umumnya terbagi menjadi 3 (tiga) bagian utama, yaitu :
1. Kertas berdasarkan jenis serat, kertas jenis ini terbagi menjadi 2 (dua) yaitu :
a. kertas mengandung kayu, dengan ciri-ciri :
- terdiri dari serat mekanis
- tidak tahan disimpan lama
- mudah berubah warna jika terkena matahari
contoh : koran, HHI

b. kertas bebas kayu, dengan ciri-ciri :

- terdiri dari serat kimia
- tahan disimpan lama
contoh : HVS, HVO


2. Kertas berdasarkan pekerjaan akhir (Finishing), yaitu :
a. kertas coated, dengan ciri-ciri :
- terdiri dari kertas dasae dan lapisan kapur dengan bahan perekat
- permukaannya halus dan mengkilap (gloss)
- daya serap terhadap minyak lemah
contoh : art paper, kunsdruk

b. kertas uncoated, dengan ciri-ciri :

- tidak diberi lapisan kapur
- permukaan kertas kasar tapi bisa juga dihaluskan
- daya serap terhadap minyak kuat
contoh : koran,HHI, HVS, HVO


3. kertas berdasarkan penggunaannya, yaitu :
a. Kertas cetak, seperti HVO, koran, art paper
b. Kertas tulis, seperti HVS, kertas gambar
c. Kertas bungkus, seperti cassing, kertas sampul, kertas Samson
d. Kertas khusus, seperti kertas uang, kertas sigaret, kertas tisue.

BROSUR / FLYER



Brosur memiliki peran yang sangat penting dalam upaya meningkatkan penjualan produk. Dengan pembuatan Desain Brosur Menarik memungkinan calon konsumen tertarik membeli produk yang Anda jual. Anda bisa lihat gambar gambar contoh brosur produk yang ada di postingan blog ini. Serta bagaimana cara mempromosikan usaha bisnis Anda. Promosi dengan cara menyebarkan brosur ke masyarakat atau ke tempat tempat strategis merupakan salah satu strategi dalam memasarkan suatu produk atau jasa.



Agar pesan yang di sampaikan dalam brosur tersebut mendapat perhatian publik di perlukan desain yang menarik dengan bahasa yang menarik pula, agar setiap orang yang membaca brosur melakukan action atau respon positif setelah mengetahui bahasa promosi yang telah di informasikan dalam brosur tersebut. Berikut ini gambar Contoh Desain Brosur yang mungkin bisa Anda tiru untuk promosi usaha atau produk Anda dalam bentuk Brosur Iklan.

KARTU POS / POST CARD


Post card merupakan salah satu media komunikasi  yang cukup efektif guna dapat memberi nilai rasa tertentu bagi pengirim dan penerima post card itu sendiri.

Sebuah post card yang baik, sudah tentu menampilkan foto sebagai ilustrasinya yang baik pula.

Kartu pos (Post Card) adalah salah satu bahan pemasaran yang paling serbaguna yang dapat Anda gunakan untuk kebutuhan pribadi atau bisnis. Kami menawarkan dua jenis kartu pos, Standar dan dilipat.

KOP SURAT/ PAMFLET














CETAK SABLON/ SCREEN PRINTING :
Bahan HVS 60 gram Rp.   60.000/warna/ Rim (penambahan warna dikenakan biaya Rp.5.000/warna/rim)
Bahan HVS 70 gram Rp.   80.000/warna/ Rim (penambahan warna dikenakan biaya Rp.5.000/warna/rim)
Bahan HVS 80 gram Rp. 100.000/warna/ Rim (penambahan warna dikenakan biaya Rp.5.000/warna/rim)

Catatan :
Minimal Order 3 Rim.

NOTA/ BILL/ KWITANSI/ CAPTAIN ORDER





1/8 Folio (7,5x10cm)2 Fly Rp. 2.500/pad
1/6 Folio (10x10cm) 2 Fly Rp. 3.500/pad
1/3 Folio (10x20cm) 2 Fly Rp. 5.500/pad
1/2 Folio (15x20cm) 2 Fly Rp. 8.500/pad
1 Folio (20x32cm) 2 Fly Rp.17.500/pad

1/8 Folio (7,5x10cm)3 Fly Rp. 3.500/pad
1/6 Folio (10x10cm) 3 Fly Rp. 4.500/pad
1/4 Folio (10x15cm) 3 Fly Rp. 6.500/pad
   1/3 Folio (10x20cm) 3 Fly Rp. 8.500/pad
   1/2 Folio (15x20cm) 3 Fly Rp.11.500/pad
   1    Folio (20x32cm) 3 Fly Rp.22.500/pad

Catatan : 
Sudah termasuk Porporasi & Nomorasi / Permintaan tanpa Porporasi & Nomorasi hanya mengurangi harga Rp. 500/pad.

TAS KERTAS/ PAPAR BAG



Catatan :
1. Minimal Order 500 pcs (untuk cetak : sablon/screen printing)
2. Minimal Order 1000 pcs (untuk cetak ekslusif full colour)
3. Untuk mendapat kualitas images yang baik dibutuhkan foto yang baik pula.
    (data foto diberikan oleh konsumen)
4. Lama Pengerjaan 15-30 hari tergantung Quantity dan Tingkat kesulitan/ 
    designnya.
5.  Gratis layanan antar untuk wilayah denpasar, badung, gianyar,  dan 
    sekitarnya.
6. Harga sudah termasuk Biaya Design/ Redesign.
7. Harga mulai Rp.600,-/ pcs (tergantung ukuran, design, tingkat kesulitan,  
    quantity order maupun bahan).

Senin, 02 Januari 2012

KARTU UNDANGAN




Untuk merayakan hari bersejarah anda, penting sekali membuat desain atau model kartu, segalanya berkesan indah. Terlebih kartu undangan.

    Dalam acara resmi yang melibatkan orang, dan sebagai sarana informasi biasanya kita mengunakan media dengan lembaran Kartu undangan sebagai sarana informasi kepada rekan atau sanak keluarga yang akan diundang tentunya acara yg anda rencanakan ingin dihargai, ingin juga mempunyai nilai dan citra tinggi dipandang orang dan sebagai ungkapan disalaurkan dengan bentuk khas dan keinginan memproyeksikan bentuk kharismatik lewat desain kartu yang anda inginkan tentunya yang berkualitas. agar senantiasa mempunyai kenangan tersendiri bagi anda.

KURSUS SABLON